Sabtu, 29 September 2018

Never Give Up!

Pagi hari ini, tak akan sama dengan pagi kemarin.

Senja yang datang hari ini, tak akan membawa suasana yang sama seperti kemarin.

Malam bisa menjadi lebih dingin daripada malam kemarin.

Kita takkan bisa memaksa sesuatu, untuk selalu sama seperti apa yang kita inginkan.

Bersabarlah, bersyukurlah, dan ikhlaskanlah semua itu terjadi.

Bagaimanapun, kita hanya mampu berencana di bawah rencana-Nya, yang sungguh tinggi dan takkan terjangkau.
---
Angin tidak akan melulu datang dan pergi melewati arah yang itu-itu saja. Angin pun ada kalanya ingin merasakan sudut-sudut ruang dunia yang berbeda. Dia kan berlari ke sana ke mari untuk merasakannya.

Pun begitu dengan sifat manusia. Dia takkan pernah puas dengan apa yang sudah dimiliki ataupun ada di dekatnya. Dia ingin semua berjalan sesuai rencana dan keinginannya.

Lihat, betapa egoisnya manusia yang selalu memaksakan apa yang menjadi keinginannya. Bahkan sampai rela melakukan apapun demi mendapatkan keinginannya.

Tak jarang menyalahkan orang lain atas kegagalan yang menimpanya. Selalu menganggap diri benar, sementara orang lain salah.

Dan lihat, betapa egoisnya manusia yang tak bisa mensyukuri nikmat dan karunia-Nya. Sementara bersyukur adalah salah satu cara bagi sang hamba untuk menikmati segala pemberian-Nya. Bersyukur kan membuat hati merasa tenang, karena bersyukur kan memudahkan kita melewati hari demi hari dalam menapaki kehidupan yang fana ini.

Selain bersyukur kita pun mesti bersabar. Bersabar dengan apa pun yang terjadi dan apa pun yang kelak kan terjadi. Ingat, Allah memberikan cobaan kepada seorang hamba, karena sang hamba mampu melewatinya.

Allah menguji seorang hamba, bukan karena Dia membenci hamba tersebut, justru sebaliknya, Allah kan menguji seorang hamba. Karena Dia menyayangi hamba-Nya tersebut.

Tentunya itu harus sejalan dengan ikhlas. Karena ikhlas adalah hal paling utama untuk melakukan segala sesuatu. Melakukan apa pun semata hanya untuk Allah, hanya karena Allah. Karena hanya ikhlaslah yang dapat mewadahi rasa syukur dan sabar kita dalam menghadapi segala sesuatu.

Kita pasti pernah merasakan sakit, kecewa, sedih atau bahkan diperlakukan tidak adil? Padahal Allah Mahaadil. Allah tahu apa yang kita butuhkan. Terkadang yang benar terjadi, justru bukan yang kita harapkan, bukan juga yang kita inginkan.

Mengapa begitu? Apa pun itu, Allah pasti memiliki alasan yang tepat ketika Dia memutuskan untuk memberikan suatu kepada kita. Di sinilah peran ikhlas dibutuhkan. Hidup ini akan terasa aman dan nyaman bila hati tenang dan ikhlas menerima takdir-Nya.

Percayalah, di setiap kesulitan yang Allah berikan, selalu ada hikmah dan alasan di baliknya. Semua sudah tertulis dalam suratan takdir. Kita hanya bisa menjalani apa yang mesti kita jalani dan tidak lupa untuk tetap tersenyum walau apapun yang terjadi.
---
Tahanlah rasa sakitmu sedikit saja.
Karena sebentar lagi Allah akan titipkan bahagia yang lebih lama.

4 komentar:

  1. Ku nantikan cerita mu, kisah mu, Perjalanan mu sbg dokter yg bersedia membantu orang yg membutuhkan...

    BalasHapus
  2. Casino Finder (Las Vegas) - Mapyro
    The Casino Finder at Las Vegas is 춘천 출장안마 a 세종특별자치 출장마사지 free online 구리 출장샵 tool to 김포 출장샵 help 군포 출장샵 you quickly find slot machines, table games, live entertainment, poker,

    BalasHapus